Example floating
Example floating
Liga Inggris

Prediksi Manchester United vs Manchester City 29 Oktober 2023

128
×

Prediksi Manchester United vs Manchester City 29 Oktober 2023

Share this article
Prediksi Manchester United vs Manchester City 29 Oktober 2023
Prediksi Manchester United vs Manchester City 29 Oktober 2023

12Goal.com – Prediksi Manchester United vs Manchester City Pada pertandingan pekan ke-10 Premier League 2023/2024, Manchester United akan menjamu juara bertahan Manchester City di Old Trafford. Derby Manchester antara MU vs Man City akan berlangsung pada Minggu, 29 Oktober 2023, jam 22:30 WIB, dan dapat disaksikan secara langsung di SCTV serta melalui live streaming di Vidio.

Pekan lalu, kedua rival kota ini masing-masing meraih kemenangan dengan skor 2-1. MU mengalahkan Sheffield United di kandang mereka, sementara Man City mengalahkan Brighton di Etihad Stadium.

Gol-gol MU ke gawang Sheffield dicetak oleh Scott McTominay dan Diogo Dalot. Sementara itu, gol-gol Man City ke gawang Brighton disumbangkan oleh Julian Alvarez dan Erling Haaland. Meskipun berhasil menang, Man City kehilangan bek Manuel Akanji yang mendapatkan dua kartu kuning dalam pertandingan tersebut.

Di Liga Champions tengah pekan lalu, MU meraih kemenangan tipis 1-0 saat menjamu FC Copenhagen. Harry Maguire menjadi pahlawan dengan mencetak gol tunggal penentu kemenangan, sedangkan Andre Onana membuat penyelamatan penting dengan menepis penalti di akhir laga.

Man City juga meraih kemenangan dalam kompetisi yang sama. Mereka berhasil mengalahkan Young Boys dengan skor 3-1 melalui satu gol dari Akanji dan dua gol dari Haaland.

Kedua tim telah memenangkan pertandingan terakhir mereka, namun pertanyaannya sekarang adalah siapa yang akan keluar sebagai pemenang dalam Derby Manchester di Old Trafford nanti?

Susunan Pemain (Starting XI)

Manchester United (4-2-3-1):

  • Onana
  • Reguilon, Varane, Maguire, Dalot
  • Casemiro, McTominay
  • Rashford, Fernandes, Antony
  • Hojlund

Pelatih: Erik ten Hag

Info skuad:

  • Martinez (cedera)
  • Malacia (cedera)
  • Diallo (cedera)
  • Sancho
  • Casemiro (meragukan)
  • Wan-Bissaka (meragukan)
  • Shaw (meragukan)

Manchester City (4-2-3-1):

  • Ederson
  • Gvardiol, Ake, Dias, Walker
  • Rodri, Silva
  • Doku, Alvarez, Foden
  • Haaland

Pelatih: Josep Guardiola.

Info skuad:

  • Akanji (skorsing)
  • De Bruyne (cedera)

Head to Head Manchester United vs Manchester City

5 Pertemuan Terakhir:

  • 03-06-2023 Man City 2-1 MU (FA Cup)
  • 14-01-2023 MU 2-1 Man City (Premier League)
  • 02-10-2022 Man City 6-3 MU (Premier League)
  • 06-03-2022 Man City 4-1 MU (Premier League)
  • 06-11-2021 MU 0-2 Man City (Premier League).

MU kalah 5 kali dan hanya menang 2 kali dalam 8 pertandingan terakhir melawan Man City di semua kompetisi (M2 S1 K5).

MU selalu menang dengan skor 2-1 dalam 2 pertandingan terakhir di Premier League.

MU selalu kebobolan setidaknya 1 gol dalam 3 pertandingan terakhir di Premier League.

MU selalu gagal untuk mencatatkan clean sheet dalam 4 pertandingan kandang terakhir di Premier League: 3-2 vs Forest, 1-3 vs Brighton, 0-1 vs Palace, 2-1 vs Brentford.

Man City selalu gagal mencatatkan clean sheet dalam 4 pertandingan tandang terakhir di Premier League.

Man City selalu kalah dengan selisih 1 gol dalam 2 pertandingan tandang terakhir di Premier League: 1-2 vs Wolverhampton, 0-1 vs Arsenal.

Prediksi Skor Akhir: Manchester United 1-2 Manchester City.

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming

Kompetisi: Premier League/Liga Inggris

Pertandingan: Manchester United vs Manchester City

Stadion: Old Trafford

Hari, tanggal: Minggu, 29 Oktober 2023

Jam: 22.30 WIB

Live: SCTV

Live streaming: Vidio

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *